Rabu, 20 Maret 2013

Tips SEO Joomla 1.5 Agar dikenal Search Enggine

Kali ini saya berbagi Tips "Membuat SEO Joomla 1.5 agar mudah di kenal di Search Enggine". Tips ini sangat diperlukan bagi website sobat yang berekstensi CMS Joomla. Langsung saja caranya : 
  1. Mengaktifkan SEF URL dan URL Rewriting. Untuk pengguna Joomla versi baru, bisa melakukannya dari menu System>>Global Configuration. 
  2. Isikan meta description (meta deskripsi) dan juga meta keyword (kata kunci) website anda. Meta deskripsi menunjukkan deskripsi situs anda tentang apa. Kata kunci juga bermanfaat agar situs bisa ditemukan pengguna jika mereka datang dari mesin pencari. Misalnya anda punya toko online, berikan kata kuncinya yang menggambarkan produk anda. 
  3. Berikan meta deskripsi dan meta keyword di setiap artikel yang anda tulis di website anda. Karena setiap pengguna atau pengunjung itu pasti akan mengetikkan kata kunci di halaman pencarian. Jika artikel-artikel di website anda tidak ada kata kuncinya, bagaimana pengunjung dapat menemukan artikel anda? Untuk dapat menuliskan meta deskripsi dan meta keyword artikel, di website Joomla sudah tersedia fasilitas untuk menuliskannya, yaitu di menu Metadata Options. Buatlah artikel anda menarik dibaca, bukan saja bagi pengunjung tapi juga bagi mesin pencari. 
  4. Gunakan tag alt untuk setiap gambar di website anda. Ini sama fungsinya seperti memberi kata kunci artikel, gunanya agar gambar di website bisa dikenali search engine. 
  5. Pasang extensions untuk optimasi Joomla seperti JoomSEF atau Artio JoomSEF. Bisa dicari di joomla.org. Extensions ini selain bermanfaat untuk membuat link lebih ringkas dan Search Engine Friendly, juga bermanfaat untuk menuliskan meta deskripsi dan meta keyword artikel yang dibuat. 
  6. Pasang modul Breadcrumbs. Secara default modul ini telah diaktifkan di setiap versi Joomla. Breadcrumbs memudahkan mesin pencari menelusuri halaman web anda. 
  7. Buat sitemap di situs anda dan letakkan URL sitemap di file robots.txt. 
  8. Daftarkan website Joomla anda ke mesin pencari Google dan letakkan kode verifikasinya di bagian template atau di public_html. 
  9. Berikan backlink berkualitas untuk website Joomla anda. Bisa mencari backlink dari website forum, website iklan, social networking site, dsb.
Mudah bukan caranya, Praktekin dech bagi yang punya website dari Joomla. Semoga berguna buat para teman-teman blogger. Salam.


..: senggol dikit...don't forget for your coment ! :..
Masukan alamat Email kamu disini untuk mendapatkan artikel terbaru..!

Artikel Yang Berhubungan



advertisment zona

Comments :

0 komentar to “Tips SEO Joomla 1.5 Agar dikenal Search Enggine”


Posting Komentar

Terimaksih atas Komentar anda, Semoga Blog ini menjadi lebih baik. Salam....

← Previous Post Next Post → Home
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
Hgpromo.org